Sabtu, 01 April 2017

Booming, Promosi Produk Lewat Iklan Media Sosial

Menyenangkan, setiap saat kita bisa berkomunikasi dengan teman teman kita lewat dunia maya. teman lama sejak jaman SD bahkan teman saat kuliah, atau dengan keluarga dan rekan sekerja yang kita sendiri pada dasarnya tidak pernah bertemu setelah sekian lama. Media Sosial mempersatukan kita semua.


Facebook, Twitter, IG, line, WA adalah sebagian dari jenis media sosial yang sangat membumi di Indonesia. sampai-sampai digunakan untuk media kampanye oleh para politisi negeri ini.

Bagi penyuka jual beli online, Saat ini Facebook adalah media sosial paling strategis untuk mempromosikan barang-barang yang dijual oleh para netizen. kadang saya sendiri suka heran saat buka facebook, yang tadinya niat bersilaturahmi dengan teman-teman atau sedulur-sedulur yang sudah lama tidak bertemu, tampilanya sudah seperti Toko Online.

di Facebook saya, ada yang jual baju, obat, asesoris handphone, sampai doping burung lomba atau esens untuk umpan mancing. ha ha ha.... keren juga facebook ini. tidak heran kondisi seperti ini dimanfaatkan oleh pedagang online yang ingin menjajakan barang dagangan nya dengan cara lebih profesional. mereka memanfaatkan agen atau biro iklan digital yang banyak tersebar di google.

Biro iklan ini kebanyakan menawarkan jasa pemasangan iklan di facebook dengan design yang mumpuni agar terlihat menarik, tentunya dengan harapan agar banyak orang yang mampir untuk membeli atau setidaknya sekedar bertanya tentang produk yang dijual.

Namun biro jasa advertising seperti ini kurang dimanfaatkan oleh netizen yang menyukai jual beli online. biro ini justru di manfaatkan oleh pelaku bisnis besar. jika anda pernah lihat, saat kita buka Facebook, tiba-tiba saat scrol kebawah untuk lihat-lihat status teman-teman Facebook kita, terseliplah diantara postingan status teman kita iklan dari entah itu Taksi Blue Bird, Bank BCA yang menawarkan kredit rumah, Bank Mandiri yang menawarkan aplikasi terbarunya, dan lain lain. contohnya seperti gambar di bawah ini.






Ya, Perusahaan sebesar mereka menggunakan media Sosial Facebook untuk mempromosikan produk terbaru mereka. disini lah yang patut Netizen yang senang jual beli online ketahui. Betapa beriklan di Facebook itu sangat MURAH dan EFEKTIF tapi tidak dimanfaatkan oleh netizen. mengingat dengan hanya 200ribuan kita sudah bisa memasarkan produk kita keseluruh pengguna Facebook di Indonesia. saya kira boleh kita coba sesekali mengiklankan Produk kita secara profesional melalui Biro Iklan yang banyak tersebar di media online.

Alih-alih membicarakan tentang biro iklan digital, saya secara pribadi sudah beberapa kali menggunakan jasa www.micronmedia.blogspot.com untuk menjual barang dagangan istri saya. hasilnya? he he he .... yaahh lumayan lah, berbanding lurus antara biaya promosi dengan hasil yang didapat. Saran saya buat yang senang jual beli online, kompromi lah dengan teknologi, fokus dengan bisnis. hasilnya akan memuaskan, Insya Allah.


Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

Tidak ada komentar